Example 728x250
JabarTerkini

LIBAS Garut Selatan Kolaborasi dengan Perguruan Pencak Silat Padjajaran, Tanam Pohon Demi Kelestarian Alam

775
×

LIBAS Garut Selatan Kolaborasi dengan Perguruan Pencak Silat Padjajaran, Tanam Pohon Demi Kelestarian Alam

Sebarkan artikel ini
IMG 20250413 WA0042
Garut,Analisnews.co.id – Aksi nyata kembali ditunjukkan Perkumpulan Lingkungan Anak Bangsa (LIBAS) Garut Selatan dalam upaya pelestarian lingkungan. Kali ini, mereka menggandeng Perguruan Pencak Silat Padjajaran untuk melakukan kegiatan penanaman pohon di kawasan yang dinilai membutuhkan penghijauan.

Kegiatan ini bukan sekadar simbolis, namun merupakan bagian dari komitmen bersama dalam menjaga kelestarian alam sekaligus menjadi media edukasi bagi generasi muda agar lebih peduli terhadap lingkungan hidup.

Koordinator LIBAS Selatan, Deni, menyatakan bahwa kegiatan ini akan berlanjut dengan program perawatan selama satu tahun ke depan.

“Penanaman ini bukan hanya tanggung jawab kolektif untuk mencegah kerusakan lingkungan, tetapi juga menjadi sarana pembelajaran bagi anak-anak muda agar mereka terbiasa memberi perhatian pada alam,” ujarnya. Minggu, (13/04/2025).

Menurut Deni, keberhasilan program ini tidak hanya diukur dari jumlah pohon yang ditanam, tetapi juga dari tingkat kelangsungan hidup pohon tersebut dalam jangka panjang. Oleh karena itu, LIBAS bersama mitra-mitranya akan melakukan pemantauan dan perawatan secara berkala.

“Dengan semangat gotong royong dan kepedulian yang tinggi, kami berharap tidak hanya dari internal LIBAS, tapi juga dari pihak-pihak terkait dan pemegang kebijakan untuk turut mendukung keberlangsungan kegiatan perawatan pohon ini,” tambahnya.

Aksi kolaboratif antara aktivis lingkungan dan komunitas budaya ini diharapkan menjadi contoh sinergi positif dalam merawat bumi dan memperkuat nilai-nilai kearifan lokal. (*)
PERATURAN WAJIB : AnalisNews adalah Media Jurnalis Warga pertama di Indonesia yang menyediakan ruang bagi jurnalis warga untuk mempublikasi berita, "AnalisNews Hanya Menyajikan Berita Baik Mendukung Program Pemerintah, TNI, POLRI" Dilarang Berita Kasus, semua jurnalis warga wajib mengikuti kaidah Kode Etik Jurnalistik dan Pedoman Media Siber tanpa terkecuali, Dilarang melakukan pemerasan dan Dilarang berbuat kriminal sekecil apapun, username/ nama pengguna sesuai nama di KTP, jurnalis warga bertanggung jawab atas berita yang dibuatnya, Nama Jurnalis wajib tercantum dalam Box Redaksi, Tidak Sah JIKA Tidak Ada Dalam Box Redaksi, Dilarang meminta imbalan atas berita, kecuali Iklan berita Advertorial atau iklan Gambar/Banner dengan cara yang baik sesuai Prosedur