Example 728x250
BeritaJatengSosialTerkini

Semarak Sedekah Laut Bajomulyo: Tradisi Nelayan yang Dijaga Ketat Polresta Pati

87
×

Semarak Sedekah Laut Bajomulyo: Tradisi Nelayan yang Dijaga Ketat Polresta Pati

Sebarkan artikel ini
Desain tanpa judul 20250413 184418 0000 scaled

analisnews.co.id – Pati || Tradisi tahunan Sedekah Laut kembali digelar oleh masyarakat nelayan Desa Bajomulyo, Kecamatan Juwana, Kabupaten Pati, pada Minggu pagi (13/04/2025). Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 09.30 WIB ini tidak hanya sarat nilai budaya, tetapi juga menjadi momentum syukur atas hasil laut yang melimpah.

Acara Larung Sesaji ini dihadiri langsung oleh Bupati Pati, Sudewo, bersama Wakil Bupati Risma Ardhu Chandra, jajaran Forkopimda, hingga sejumlah tokoh pengusaha perikanan Juwana. Tak kurang dari 100 tamu undangan dan sekitar 500 warga turut menyemarakkan tradisi yang berlangsung khidmat tersebut.

Untuk memastikan kelancaran dan keamanan acara, Polresta Pati mengerahkan 62 personel gabungan, yang dipimpin oleh Kasat Polairud Kompol Hendrik Irawan. Pengamanan ketat ini merupakan bagian dari upaya menjaga tradisi sekaligus mengantisipasi gangguan kamtibmas selama berlangsungnya prosesi laut.

Kapolresta Pati, Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama, menegaskan bahwa Sedekah Laut merupakan bentuk kearifan lokal yang harus dijaga dan didukung oleh seluruh elemen, termasuk kepolisian. “Kami hadir bukan hanya untuk pengamanan, tapi juga ikut menjaga warisan budaya agar tetap lestari dan terus berkembang,” ujarnya.

Puncak kegiatan ditandai dengan prosesi larung dua replika kapal dan kepala kambing ke tengah laut, yang diserahkan secara simbolis oleh Bupati Sudewo kepada tokoh nelayan dan Kepala Desa Bajomulyo. Ritual tersebut dipercaya sebagai bentuk persembahan kepada Tuhan atas keselamatan dan rezeki selama melaut.

Dalam sambutannya, Bupati Sudewo menyampaikan rasa bangga dan harapannya agar tradisi ini terus dilestarikan. “Sedekah Laut adalah identitas masyarakat pesisir. Ini adalah bentuk rasa syukur sekaligus doa bersama untuk keselamatan dan keberkahan di masa depan,” ungkapnya.

Polresta Pati juga mengimbau kepada masyarakat untuk ikut menjaga kondusivitas acara dan tidak ragu melapor jika menemukan potensi gangguan. Layanan call center 110 siap menerima pengaduan dari warga kapan pun dibutuhkan. (Aji)

PERATURAN WAJIB : AnalisNews adalah Media Jurnalis Warga pertama di Indonesia yang menyediakan ruang bagi jurnalis warga untuk mempublikasi berita, "AnalisNews Hanya Menyajikan Berita Baik Mendukung Program Pemerintah, TNI, POLRI" Dilarang Berita Kasus, semua jurnalis warga wajib mengikuti kaidah Kode Etik Jurnalistik dan Pedoman Media Siber tanpa terkecuali, Dilarang melakukan pemerasan dan Dilarang berbuat kriminal sekecil apapun, username/ nama pengguna sesuai nama di KTP, jurnalis warga bertanggung jawab atas berita yang dibuatnya, Nama Jurnalis wajib tercantum dalam Box Redaksi, Tidak Sah JIKA Tidak Ada Dalam Box Redaksi, Dilarang meminta imbalan atas berita, kecuali Iklan berita Advertorial atau iklan Gambar/Banner dengan cara yang baik sesuai Prosedur