Barito Timur, Minggu, Dalam rangka mendukung program Cipta Kondisi Harmoni, Kamtibmas dan Pembangunan (Harkamtibmas), Satuan Lalu Lintas Polres Barito Timur – Polda Kalteng, melaksanakan kegiatan patroli dan pengaturan arus lalu lintas di sejumlah titik strategis, khususnya di sekitar rumah ibadah yang tengah melaksanakan ibadah Minggu. Minggu, 13/4/2025
Kegiatan yang dipimpin langsung oleh personel Satlantas ini menyasar sejumlah lokasi di wilayah hukum Polres Bartim, antara lain Gereja Katolik Paroki Santo Mikael, Jl. Nansarunai, Tamiang Layang dan Gereja Imanuel, Jl. Nansarunai, Tamiang Layang
Selain melakukan pengaturan arus lalu lintas untuk mencegah kemacetan di sekitar gereja, personel juga melakukan patroli di lokasi-lokasi yang dinilai rawan kecelakaan lalu lintas, street crime, serta pemukiman padat penduduk. Langkah ini bertujuan untuk mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas serta menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang sedang beraktivitas, terutama saat ibadah berlangsung.
Kegiatan ini merupakan bagian dari patroli rutin yang difokuskan pada wilayah Kecamatan Dusun Timur dan sekitarnya, sebagai bentuk hadirnya Polri di tengah masyarakat, sekaligus meningkatkan respons cepat terhadap potensi gangguan keamanan dan ketertiban.
Dari hasil pelaksanaan kegiatan, tercipta situasi kamtibmas yang aman, nyaman, dan kondusif di wilayah Kabupaten Barito Timur, Provinsi Kalimantan Tengah. Kegiatan berjalan dengan aman dan lancar, tanpa adanya gangguan yang berarti.
Kegiatan ini dilaksanakan atas arahan dan koordinasi langsung dari Kasat Lantas Polres Barito Timur, IPTU Asri Putra Bahari, S.Tr.K., S.I.K., yang menekankan pentingnya kehadiran Polri sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat, terutama dalam menciptakan lingkungan yang harmonis dan bebas dari potensi gangguan.(Joe)