Sukamara, 15 April 2025 – Dalam upaya mendukung program pemerintah tentang swasembada pangan, Bhabinkamtibmas di berbagai wilayah Sukamara aktif mengajak warga binaannya untuk memanfaatkan pekarangan rumah menjadi lahan produktif, baik untuk pertanian maupun perikanan.
Bhabinkamtibmas menyampaikan bahwa pekarangan rumah yang dikelola dengan baik dapat menjadi sumber penghasilan tambahan sekaligus mendukung ketahanan pangan keluarga. Warga diajak untuk menanam berbagai jenis sayuran, buah-buahan, serta beternak ikan sebagai langkah nyata mendukung program pemerintah.
“Memanfaatkan pekarangan menjadi lahan produktif tidak hanya memberikan manfaat ekonomi bagi keluarga, tetapi juga membantu menjaga ketersediaan pangan di lingkungan masyarakat,” ujar Bhabinkamtibmas kepada warga binaannya.
Dalam kegiatan ini, Bhabinkamtibmas juga memberikan edukasi kepada warga tentang cara bercocok tanam yang mudah, efisien, dan ramah lingkungan, serta teknik dasar budidaya ikan menggunakan kolam terpal atau media lainnya yang praktis.
Warga menyambut positif ajakan ini dan menyatakan kesediaannya untuk mulai memanfaatkan pekarangan mereka secara maksimal. Mereka berharap program ini dapat terus didukung dengan pelatihan dan pendampingan dari berbagai pihak, termasuk Bhabinkamtibmas.
Melalui kegiatan ini, diharapkan masyarakat dapat lebih mandiri dalam memenuhi kebutuhan pangan sekaligus berkontribusi dalam menciptakan ketahanan pangan nasional.
Bhabinkamtibmas Ajak Warga Manfaatkan Pekarangan untuk Pertanian dan Perikanan Dukung Program Swasembada Pangan
