Palangka Raya – Direktur Lalu Lintas Polda Kalteng Kombes Pol R.S. Handoyo, S.I.K., M.Si. mengikuti taklimat akhir Audit Kinerja Itwasda Polda Kalteng yang dilaksanakan di Aula Arya Dharma Mapolda Kalteng, Rabu (16/4/2025) pagi.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kapolda Kalteng Irjen Pol Iwan Kurniawan, S.I.K., M.Si, Wakapolda Kalteng Brigjend Dr. Rakhmad Setyadi, S.I.K., S.H., M.H, serta seluruh pejabat utama Polda Kalteng.
Kombes Pol Handoyo mengatakan dengan dilaksanakannya taklimat akhir ini menandakan berakhirnya audit kinerja Itwasda Polda Kalteng Tahap I Tahun 2025.
“Yang mana audit kinerja ini merupakan upaya strategis dan sebagai salah satu fungsi kontrol yang sangat penting, guna membantu pengelolaan anggaran yang tepat dalam menunjang kinerja organisasi agar lebih peka terhadap dinamika perkembangan lingkungan kerja,” ungkap Dirlantas.
Untuk itu, Diharapkan temuan audit dapat menjadi masukan berharga bagi para kasatker untuk melakukan pembenahan internal dan meningkatkan pengawasan melekat sehingga temuan-temuan tersebut tidak terulang di masa mendatang.
Dirlantas mengucapkan terimakasih dan memberikan apresiasi kepada Tim Audit Kinerja Itwasda atas perhatian, saran dan rekomendasi yang telah diberikan kepada seluruh satker dan satwil jajaran, khususnya Ditlantas Polda Kalteng. (lrz)