PALANGKA RAYA – Rumah Sakit (Rumkit) Bhayangkara Tingkat III Palangka Raya Polda Kalteng melaksanakan olahraga pagi yang merupakan kegiatan rutin setiap hari Jumat.
Kegiatan olahraga kali ini berupa Senam Zumba yang dilaksanakan usai pelaksanaan apel pagi bertempat di halaman Gedung Presisi Rumkit Bhayangkara setempat, Jumat (25/4/2025) pagi.
Dengan diikuti seluruh peserta apel, Kepala Rumah Sakit (Karumkit) Bhayangkara Tingkat III Palangka Raya AKBP dr. Anton Sudarto, M.A.R.S. dalam arahannya menekankan pentingnya menjaga kesehatan melalui olahraga rutin.
Menurutnya, kegiatan seperti ini selain bermanfaat untuk kebugaran fisik, juga sebagai ajang mempererat hubungan dan kekompakan antara personel.
“Tujuan kita adakan olah raga bersama ini untuk menjaga kebugaran dan memelihara stamina fisik personel Rumkit Bhayangkara Polda Kalteng , supaya dapat mendukung terlaksananya tugas-tugas kepolisian dan kedokteran kepolisian dengan baik serta profesional”, kata Karumkit.
Olahraga ini merupakan program rutin dari Rumkit Bhayangkara Polda Kalteng yang wajib dilaksanakan oleh seluruh personel sebagai upaya menjaga kualitas kesehatan dan kebugaran tubuh personel. (Har/Sam)