Example 728x250
BeritaNasionalSosialTerkini

Seminar KKN: Optimalisasi Potensi Ekonomi Desa untuk Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat

23
×

Seminar KKN: Optimalisasi Potensi Ekonomi Desa untuk Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat

Sebarkan artikel ini
WhatsApp Image 2024 08 09 at 10.16.37 scaled

ANALISNEWS, INDRAMAYU – Pada hari Ahad, tanggal 4 Agustus 2024, telah dilaksanakan seminar program kerja Kuliah Kerja Nyata (KKN) Institut Agama Islam Al-Zaytun kelompok Ashwamedha  di kantor Kuwu Desa Situraja. Acara ini dihadiri oleh peserta KKN 2024, aparat Desa Situraja, Ketua RW, dan ketua karang taruna. Kegiatan KKN ini merupakan agenda rutin tahunan IAI Al-Zaytun di Desa-desa binaan yang ditetapkan sebagai implementasi dari kegiatan tridharma perguruan tinggi. Acara seminar bertujuan untuk menyampaikan program kerja KKN serta menyerap masukan dari masyarakat, sehingga memiliki kebermanfaatan yang optimal.

Seminar dimulai pukul 09.20 dipimpin Ardiyansyah mahasiswa Prodi Hekum Ekonomi Syari’ah (HES), salah satu anggota kelompok KKN. Acara ini diawali menyanyikan lagu Indonesia Raya 3 stanza dengan dirigen Silfi Agustina Aulia Rahmi, mahasiswa Pendidikan Bahasa Arab (PBA). Menyanyikan lagu Indonesia merupakan tradisi yang dilazimkan dalam acara-acara di Mahad Al-Zaytun, termasuk dalam memulai kegiatan harian dalam pembelajaran dan perkuliahan.  Selanjutnya sambutan dari Dosen Pembimbing Lapangan (DPL), Dr. Ali Aminulloh, S.Ag., M.Pd.I., ME. Dalam sambutannya dijelaskan bahwa kegiatan KKN merupakan pemaduan kegiatan tri dharma perguruan tinggi dalam satu waktu. Didalamnya ada kegiatan pendidikan, yaitu mengenal realitas sosial masyarakat dalam berbagai aspek, sehingga mengurangi gap antara idealitas teori dalam bangku kuliah dan realitas sosial.

WhatsApp Image 2024 08 09 at 10.15.24 scaled
Ali Aminulloh, DPL KKN Kel Ashwamedha Situraja memberikan sambutan

Selain itu ada kegiatan penelitian, untuk mengungkap berbagai potensi dan permasalahan yang dihadapi masyarakat dalam berbagai bidang, khususnya yang berkait dengan core keilmuan para mahasiswa. Hasil penelitian ini diharapkan dapat berkontribusi dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Seperti halnya di Desa Situraja, mayoritas bekerja disektor pertanian. Namun ada kendala utama yaitu pengairan, karena lahannya tadah hujan. Padahal ada potensi besar, yaitu waduk Cipancuh, yang sebagian besar berada di wilayah desa Situraja. Waduk ini sumber airnya hanya mengandalkan air hujan, padahal ada potensi sumber air lain dari sungai dari Subang. Hanya saja kendalanya perlu ada kebijakan politik dari pusat, karena lintas kabupaten. Disinilah peran mahasiswa menjembatani antara keinginan masyarakat dengan pemerintahan dan pihak pihak terkait. Bila program ini bisa terwujud, dapat menumbuhkan perekonomian yang luar biasa, bukan saja dari sektor pertanian, tapi juga perikanan dan wisata. Otomatis nanti akan tumbuh juga sektor ekonomi lain sebagai turunannya.

Selanjutnya, Ali Aminulloh menjelaskan bahwa KKN juga menjadi sarana pengabdian kepada masyarakat. Mahasiswa didorong untuk berkontribusi secara nyata dalam meningkatkan kualitas masyarakat baik dalam bidang pendidikan, keagamaan, sosial, perekonomian. Ilmu-ilmu yang dperoleh di bangku kuliah, dimplementasikan agar menghadirkan manfaat secara nyata bagi masyarakat.

WhatsApp Image 2024 08 09 at 10.15.55 scaled
Barkah, ketua LPM Desa Situraja, memberikan sambutan

Acara selanjutnya, sambutan dari Kuwu Desa Situraja, yang diwakili oleh Ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM), Barjah. Dalam sambutannya, pihak desa menyambut baik program KKN dari IAI Al-Zaytun. Melalui program ini, diharapkan para mahasiswa dapat bersama-sama dengan masyarakat dalam membangun dan meningkatkan kesejahteraan. Banyak kegiatan yang dapat dikolaborasikan, baik dalam bidang pendidikan, sosial keagamaan, kepemudaan, termasuk program unggulan desa yaitu penuntasan stunting. Setiap hari Senin, ada penyuluhan kepada ibu-ibu yang memiliki anak balita untuk meningkatkan tumbuh kembang anaknya, sehingga menjadi generasi yang berkualitas. Pihak Desa siap bekerjasama dengan para mahasiswa untuk menykseskan kegiatan program KKN ini.

Selanjutnya, acara initi berupa pemaparan program KKN oleh Ulla Sabrina, mahasiswa Hukum Tatana Negara (HTN). Program yang dipaparkan mencakup berbagai bidang, seperti pendidikan, kesehatan, sosial keagamaan, dan pemberdayaan ekonomi masyarakat.

Sesi selanjutnya diskusi interaktif antara pelaksana KKN dengan pihak aparat desa dan pembimbing. Ali Aminulloh memberikan masukan mengenai pentingnya penelitian tentang potensi ekonomi dan pariwisata Waduk Cipancuh. Para mahasiswa dapat menggali sebanyak-banyaknya aspirasi masyarakat, berkait dengan harapan masyarakat dalam berbagai lapisan, guna memperkuat turunnya kebijakan mengenai optimalisasi waduk ini. Dalam hal pemberdayaan ekonomi, dosen pembimbing lapangan memberi masukan tentang program pendampingan sertifikasi halal. Program ini kepanjangan dari program pemerintah pusat, dalam peningkatan kualitas produk UMKM.  Barjah, ketua LPM desa Cipancuh memberikan masukan mengenai, penanganan stunting. Mahasiswa diminta untuk ikut terlibat aktif dalam memberikan penyuluhan tentang pentingnya memperhatikan tumbuh kembang anak balita, agar kelak menjadi generasi yang berkualitas.

Seminar berjalan dengan lancar dan mendapatkan tanggapan positif dari warga Desa Situraja. Diharapkan program kerja KKN yang telah direncanakan dapat berjalan dengan baik dan memberikan manfaat yang nyata bagi masyarakat desa.

Penutupan acara dilakukan pada pukul 10.30 WIB dengan doa bersama yang dipimpin Irfan Khairudin Husen, mahasiswa Manajemen Dakwah (MD) dan dilanjutkan foto bersama.

(Sani Siti Aisyah dan Ali)

Disclaimer : AnalisNews adalah Media Jurnalis Warga pertama di Indonesia yang menyediakan ruang bagi jurnalis warga untuk mempublikasi berita, maka semua jurnalis warga wajib mengikuti kaidah Kode Etik Jurnalistik dan Pedoman Media Siber tanpa terkecuali, berita kasus wajib berimbang tanpa terkecuali, dilarang melakukan pemerasan dan dilarang berbuat kriminal ,apapun, username/ nama pengguna sesuai nama di KTP, jurnalis warga bertanggung jawab atas berita yang dibuatnya.