Example 728x250
Terkini

Jaga Imunitas, Personel Ditsamapta Polda Kalteng Rutin Olahraga Pagi

24
×

Jaga Imunitas, Personel Ditsamapta Polda Kalteng Rutin Olahraga Pagi

Sebarkan artikel ini
WhatsApp Image 2024 08 09 at 18.02.54

Palangka Raya – Personel Direktorat Samapta Polda Kalimantan Tengah (Kalteng) secara rutin melakukan olahraga pagi, seperti senam bersama dan pertandingan sepak bola yang dilaksanakan, di Lapangan Mini Soccer, Jl. Bhayangkara, Kota Palangka Raya. (9/8/2024).

Kegiatan yang dipimpin Dirsamapta Polda Kalteng Kombes Pol Cahyo Widiarso, S.H., S.I.K., M.H., diwakili oleh Iptu Sujarwo, S.Pd., tersebut, dimaksutkan untuk menjaga ketahanan tubuh dan imunitas guna menunjang pelaksanaan tugas.

Anggota Samapta sejati harus mempunyai ketahanan tubuh serta kekuatan fisik yang tinggi dalam menghadapi tugas yang diberikan.

“Oleh karena itu, saya membebaskan semua personel melaksanakan kegiatan olahraga mandiri yang diinginkan tiap personel yang bisa kita lihat personel ada yang jogging bersama, senam, serta bermain mini soccer,” jelas Jarwo.

Diberikan kebebasan kepada seluruh personel untuk memberikan peluang bagi personel mengeluarkan rasa ingin berolahraganya demi meningkatkan ketahanan tubuhnya dalam melaksanakan tugas sehari-hari.

“Dengan berolahraga bersama diharapkan personel dapat rutin dalam melaksanakan pola sehat dan peningkatan kekuatan maupun ketahanan fisik dengan cara berolahraga rutin,” tutupnya. (Hf/adji/sam)

Disclaimer : AnalisNews adalah Media Jurnalis Warga pertama di Indonesia yang menyediakan ruang bagi jurnalis warga untuk mempublikasi berita, maka semua jurnalis warga wajib mengikuti kaidah Kode Etik Jurnalistik dan Pedoman Media Siber tanpa terkecuali, berita kasus wajib berimbang tanpa terkecuali, dilarang melakukan pemerasan dan dilarang berbuat kriminal ,apapun, username/ nama pengguna sesuai nama di KTP, jurnalis warga bertanggung jawab atas berita yang dibuatnya.