Barito Utara, 6 Mei 2025 – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah hukumnya, personel Polres Barito Utara melaksanakan patroli sambang ke Pos Keamanan Lingkungan (Pos Kamling) yang berada di RT 20, Jalan Mawar, Kelurahan Melayu, Kecamatan Teweh Tengah, Kabupaten Barito Utara, pada Senin malam (5/5/2025).
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya preventif Polri untuk terus hadir di tengah masyarakat dan mempererat hubungan antara kepolisian dengan warga. Dengan menyambangi pos kamling, petugas juga memberikan motivasi serta himbauan kepada warga agar tetap aktif dalam kegiatan ronda malam guna mencegah potensi gangguan kamtibmas.
Kapolres Barito Utara, AKBP Singgih Febiyanto, S.H., S.I.K., melalui Kasubsipenmas Sihumas Polres Barito Utara, Iptu Novendra W.P., menyampaikan bahwa kegiatan patroli dialogis tersebut bertujuan untuk memastikan situasi tetap aman serta menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat.
“Melalui patroli sambang ini, kami ingin menjalin komunikasi yang baik dengan masyarakat dan sekaligus menyampaikan pesan-pesan kamtibmas agar masyarakat tetap waspada serta tidak ragu melaporkan hal-hal mencurigakan di lingkungan mereka,” ujar Iptu Novendra.
Ia juga mengapresiasi peran serta masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan melalui keberadaan pos kamling yang aktif. Hal ini dinilai sangat membantu tugas kepolisian dalam menciptakan situasi yang kondusif.
Dengan adanya kegiatan ini, Polres Barito Utara berharap terciptanya sinergi antara masyarakat dan aparat keamanan dalam menjaga stabilitas wilayah, serta menumbuhkan kesadaran kolektif akan pentingnya partisipasi aktif dalam menjaga ketertiban bersama. (Ryt)