Polres Kobar – Personel Polres Kotawaringin Barat melaksanakan kegiatan operasi Satgas Pekat pada Jumat (09/05/2025) malam
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga keamanan lingkungan dan menjauhi perilaku yang melanggar norma hukum maupun sosial.
Kapolres Kotawaringin Barat AKBP Theodorus Priyo Santosa, S.I.K., mengatakan bahwa Operasi Pekat 2025 dilakukan untuk memberantas berbagai penyakit masyarakat, seperti peredaran minuman keras, narkoba, premanisme, prostitusi, perjudian, serta tindakan-tindakan lainnya yang berpotensi mengganggu Kamtibmas.
Selain penindakan, upaya edukasi seperti imbauan kamtibmas menjadi bagian penting untuk mencegah keterlibatan dalam aktivitas-aktivitas negatif tersebut.
Personel Satgas berupaya untuk memberikan pesan-pesan moral dan edukasi terkait bahaya narkoba, dampak negatif minuman keras, serta pentingnya berperilaku sesuai norma yang berlaku.
Polres Kobar Berikan Imbauan Kamtibmas Pada Masyarakat Dalam Rangka Operasi Pekat
