Example 728x250
Nasional

Panglima TNI Dampingi Presiden RI Resmikan Plaza Seremoni di IKN

10
×

Panglima TNI Dampingi Presiden RI Resmikan Plaza Seremoni di IKN

Sebarkan artikel ini
IMG 20240814 WA0104 scaled

Kaltim – Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto mendampingi Presiden RI Joko Widodo meresmikan Plaza Seremoni yang berada di kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN), Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Rabu (14/8/2024).

Plaza Seremoni di Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP) IKN tersebut terletak tepat di depan Istana Garuda yang mampu menampung hingga 8.000 warga dan akan menjadi area terbuka publik yang dapat dimanfaatkan masyarakat untuk ikut merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-79 RI pada 17 Agustus 2024 nanti secara langsung.

Turut hadir dalam kegiatan peresmian tersebut diantaranya para Menteri Kabinet Indonesia Maju, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, para Pimpinan Otorita IKN serta para undangan lainnya.

Disclaimer : AnalisNews adalah Media Jurnalis Warga pertama di Indonesia yang menyediakan ruang bagi jurnalis warga untuk mempublikasi berita, maka semua jurnalis warga wajib mengikuti kaidah Kode Etik Jurnalistik dan Pedoman Media Siber tanpa terkecuali, berita kasus wajib berimbang tanpa terkecuali, dilarang melakukan pemerasan dan dilarang berbuat kriminal ,apapun, username/ nama pengguna sesuai nama di KTP, jurnalis warga bertanggung jawab atas berita yang dibuatnya.