Polres Sukamara – Polsek Sukamara terus menunjukkan komitmennya dalam menjaga kelestarian lingkungan dengan rutin memberikan imbauan pencegahan kebakaran hutan dan lahan (karhutla) kepada masyarakat. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polsek Sukamara dalam mengantisipasi terjadinya kebakaran yang dapat merugikan banyak pihak, terutama di musim kemarau, Senin (02/09/2024) Pagi.
Dalam kegiatan yang dilakukan secara berkala, personil Polsek Sukamara mengunjungi berbagai desa dan lokasi strategis untuk mengingatkan warga agar selalu waspada terhadap potensi karhutla. “Kami ingin masyarakat memahami betapa pentingnya menjaga lingkungan dan menghindari tindakan yang dapat memicu kebakaran, seperti membakar lahan secara sembarangan,” jelas salah satu anggota Polsek Sukamara.
Selain memberikan imbauan secara langsung, Polsek Sukamara juga menyebarkan informasi melalui berbagai media, termasuk poster dan spanduk, yang dipasang di tempat-tempat yang mudah dilihat oleh masyarakat. Pesan yang disampaikan tidak hanya mengenai larangan membakar hutan dan lahan, tetapi juga pentingnya melaporkan kejadian kebakaran kepada pihak berwenang.
Polsek Sukamara berharap, dengan adanya imbauan yang diberikan secara rutin, kesadaran masyarakat akan semakin meningkat dan tindakan pencegahan karhutla dapat dilakukan lebih efektif. “Kami akan terus melakukan kegiatan ini sebagai bentuk tanggung jawab kami dalam menjaga keamanan dan kenyamanan lingkungan di wilayah hukum Polsek Sukamara,” pungkasnya. (HMS)