Example 728x250
Terkini

Jumat Curhat Polsek Kapuas Timur Tampung Aspirasi Masyarakat

6
×

Jumat Curhat Polsek Kapuas Timur Tampung Aspirasi Masyarakat

Sebarkan artikel ini

Kapuas Timur – Untuk mendengar dan menampung aspirasi masyarakat, Polsek Kapuas Timur Jajaran Polres Kapuas Polda Kalteng melaksanakan kegiatan Jumat Curhat, Jumat (5/7/2024) pagi.
Kegiatan Jumat Curhat tersebut di laksanakan oleh PS. Kanitsamapta Polsek Kapuas Timur Aiptu Tri Pujianto dan Polmas Bripda M. Maslan Alkarni dengan tujuan untuk mendengar langsung aspirasi, saran dan kritikan serta masukan masyarakat terkait dengan kinerja dan pelayanan kepolisian khususnya Polsek Kapuas Timur.
Hadir dalam kegiatan Jumat Curhat tersebut yaitu Kades Anjir Serapat Timur dan apparat desa serta tokoh masyarakat yang bertempat di kantor Desa Anjir Serapat Timur Kec. Timur Kab. Kapuas Prov. Kalteng.
Program Jumat Curhat merupakan salah satu upaya pembinaan kemitraan antara Polsek Kapuas Timur dengan masyarakat guna menjalin hubungan silaturahmi dan mendekatkan diri dengan warga sekaligus mendengar aspirasi, masukan dan informasi terkait kamtibmas.
Pada kesempatan tersebut salah orang warga menyampaikan aspirasi dan masukannya yaitu tentang pembinaan poskamling dan masalah keamanan lingkungan terutama remaja yang berkumpul pada malam hari di tamana perbatasan Kalteng-Kalsel di wilayah Desa Anjir Serapat Timur.
Menanggapi keluhan warga tersebut Kapolres Kapuas Akbp Gede Pasek Mukiadnyana, S.I.K, M.A.P, melalui Kapolsek Kapuas Timur Akp Rahmat Saleh, S.H., M.H. yang disampaikan PS. Kanitsamapta Polsek Kapuas Timur Aiptu Tri Pujianto menyampaikan bahwa untuk pembinaan poskamling akan segera ditindak lanjuti oleh Unitbinmas dan Bhabinkamtibmas Polsek Kapuas Timur, sedangkan untuk keamanan lingkungan pihak Polsek Kapuas Timur akan intensifkan patroli dan mengajak masyarakat untuk mengaktifkan kembali poskamling di RT. Masing-masing guna antisipasi dan mencegah terjadinya pencurian dan gangguan kamtibmas lainnya.
“Guna mencegah dan antisipasi tindak kejahatan seperti pencurian gangguan kamtibmas lainnya Personil Polsek Kapuas Timur akan lebih intensif melakukan patroli khususnya pada jam-jam rawan,” ujar Aiptu Tri Pujianto.
Pada kesempatan tersebut PS. Kanitsamapta Polsek Kapuas Timur memberikan edukasi kepada masyarakat terkait Call Center Polsek Kapuas Timur dengan tujuan agar masyarakat dapat memberikan laporan terkait kamtibmas. Selain itu juga menghimbau dan mengajak masyarakat untuk bersama-sama Polri dalam pemeliharaan kamtibmas dilingkungannya masing-masing.
Ditempat terpisah Kapolres Kapuas AKBP Gede Pasek Muliadnyana, S.I.K, M.A.P, melalui Kapolsek Kapuas Timur AKP Rahmat Saleh, S.H., M.H. mengatakan, kegiatan Jumat Curhat ini bertujuan untuk mendengarkan langsung aspirasi, masukan dan kritikan warga terhadap kinerja Polri terkait Kamtibmas dalam wilayah hukum Polsek Kapuas Timur dan sebagai bentuk Colling System menjelang Pilkada Tahun 2024.
“Program Jumat Curhat ini sebagai wadah antara Polri dengan masyarakat agar dapat berinteraksi secara langsung untuk mendengarkan saran kritikan masukan serta aduan masyarakat terkait dengan pelayanan kepolisian dan situasi Kamtibmas,” jelas Kapolsek Kapuas Timur Akp Rahmat Saleh, S.H., M.H. (u.11)

Disclaimer : AnalisNews adalah Media Jurnalis Warga pertama di Indonesia yang menyediakan ruang bagi jurnalis warga untuk mempublikasi berita, maka semua jurnalis warga wajib mengikuti kaidah Kode Etik Jurnalistik dan Pedoman Media Siber tanpa terkecuali, berita kasus wajib berimbang tanpa terkecuali, dilarang melakukan pemerasan dan dilarang berbuat kriminal ,apapun, username/ nama pengguna sesuai nama di KTP, jurnalis warga bertanggung jawab atas berita yang dibuatnya.