
Tribratanews.kalteng.polri.go.id-Polres Kobar – Polsek Arsel – jajaran Polda Kalteng – Aiptu Dwi Haryanto, Bhabinkamtibmas Desa Pasir Panjang, Polsek Arut Selatan, memenuhi undangan Kodim 1014/Pangkalan Bun pada acara Zoom yang membahas peninjauan sistem pengairan pertanian terpusat. Kegiatan tersebut berlangsung di lokasi pertanian Kelompok Tani “Seng Penting Rukun”, RT 11, Desa Pasir Panjang (Trans Lik), Kecamatan Arut Selatan. Kamis, (13/11/2025), pagi.
Dalam sesi virtual, Aiptu Dwi Haryanto menyaksikan paparan mengenai rencana pengembangan irigasi yang akan mendukung peningkatan produksi padi dan komoditas lainnya di wilayah tersebut. Ia juga berkesempatan bertanya mengenai teknis pelaksanaan, jadwal pengerjaan, serta peran masyarakat dalam pemeliharaan infrastruktur irigasi.
Pada kesempatan terpisah, Kapolres Kotawaringin Barat AKBP THEODORUS PRIYO SANTOSA, S.I.K., melalui Kapolsek Arsel AKP RATNO, S.H., M.M., menerangkan bahwa Kodim 1014/Pangkalan Bun mengundang perwakilan desa, petani, dan anggota Kami Bhabinkamtibmas setempat untuk bersama‑sama memastikan program pengairan berjalan lancar, tepat sasaran, dan berkelanjutan. Kehadiran Bhabinkamtibmas diharapkan dapat memperkuat koordinasi antara TNI, pemerintah daerah, dan warga dalam mendukung ketahanan pangan di Kabupaten Kotawaringin Barat.
Acara Zoom tersebut berlangsung dengan aman dan lancar, diakhiri dengan kesepakatan untuk melanjutkan monitoring lapangan bersama pihak terkait. (YS).