Dusun Tengah – Wujud kedekatan Polri dengan masyarakat, Bhabinkamtibmas Desa Dayu Polsek Dusun Tengah, Polres Barito Timur, Polda Kalimantan Tengah, BRIPTU Sabtu Harvi Hendrawan, S.Tr.Kep., melaksanakan kegiatan sambang dan silaturahmi ke kandang ayam milik warga, Sabtu (21/6/2025).
Kegiatan tersebut merupakan bagian dari program sambang kamtibmas yang rutin dilakukan untuk mempererat komunikasi dan memberikan edukasi terkait keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Dalam kesempatan itu, Bhabinkamtibmas menyampaikan apresiasi atas usaha warga dalam beternak ayam pedaging sebagai bentuk kontribusi terhadap ketahanan pangan keluarga.
Selain memberikan semangat dan motivasi kepada warga agar terus produktif, BRIPTU Harvi juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, seperti pentingnya menjaga keamanan lingkungan, menghindari potensi konflik sosial, serta kewaspadaan terhadap tindak pidana seperti pencurian hewan ternak.
Tidak lupa, ia juga menyosialisasikan layanan darurat Call Center 110 yang dapat digunakan masyarakat untuk melaporkan kejadian atau gangguan kamtibmas kapan saja dan di mana saja.
“Kami imbau masyarakat agar tidak ragu menggunakan layanan Call Center 110 bila terjadi sesuatu yang mencurigakan atau membutuhkan bantuan polisi,” ujar BRIPTU Harvi.
Kegiatan berlangsung dengan aman, penuh keakraban, dan disambut positif oleh warga. Polri akan terus hadir di tengah masyarakat guna mewujudkan situasi yang aman, nyaman, dan kondusif.(Joe)