TERKINI
Beranda / TERKINI / Cek Ketahanan Pangan, Bhabinkamtibmas Desa Ramania Berikan Dukungan Kepada Warga

Cek Ketahanan Pangan, Bhabinkamtibmas Desa Ramania Berikan Dukungan Kepada Warga

Patangkep Tutui, Polres Bartim – Polda Kalteng, Dalam rangka mendukung program Pemerintah Pusat tentang swasembada pangan, Bhabinkamtibmas Desa Ramania, Aiptu Didik Kardiono, melaksanakan kegiatan sambang dan pengecekan ketahanan pangan di wilayah binaannya pada Kamis (13/6/2025).

Kegiatan yang berlangsung di lahan pertanian milik warga atas nama Hardi ini menjadi bagian dari upaya Polsek Patangkep Tutui untuk mendukung ketahanan pangan nasional sebagaimana arahan dari Kapolda Kalimantan Tengah melalui Surat Telegram terkait jukrah personel penggerak desa, manajemen citra, dan perlombaan ketahanan pangan.

Lahan yang dikunjungi berlokasi di Desa Ramania, Kecamatan Patangkep Tutui, Kabupaten Barito Timur, dengan luas 100×100 meter, ditanami tanaman lombok (cabai). Dalam kunjungannya, Aiptu Didik tidak hanya melakukan pengecekan fisik terhadap lahan, namun juga memberikan dukungan moril kepada pemilik lahan dan mengingatkan pentingnya ketahanan pangan sebagai fondasi kemandirian desa.

Kapolsek Patangkep Tutui, IPTU Eko Basuki Trimortiono, S.H., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk nyata kepedulian Polri terhadap ketahanan pangan masyarakat serta upaya mendukung terciptanya keamanan dan kesejahteraan di tingkat desa.

Patroli Dialogis, Upaya Polri Ciptakan Kamtibmas ‎

“Kegiatan sambang dan pengecekan ini akan terus kami lakukan secara rutin, sebagai bentuk komitmen kami dalam membantu masyarakat serta mendukung program pemerintah di sektor pertanian,” ujar IPTU Eko.

Kegiatan berjalan dengan aman, lancar, dan mendapat respons positif dari warga setempat.(Joe)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *