
Edi Wirawan Nahkodai PSI Tabanan 2025-2030, Generasi Muda Jadi Andalan
Analisisnews.co.id-BADUNG | Edi Wirawan resmi dilantik sebagai Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kabupaten Tabanan untuk masa kepengurusan 2025-2030 di Trans Hotel, Jalan Sunset Road, Badung, Bali, Sabtu, 24 Januari 2026.
Acara pelantikan dipimpin langsung Ketua Umum DPP PSI, Kaesang Pangarep.
Edi Wirawan dikenal sebagai figur politik berpengalaman dengan rekam jejak panjang di Kabupaten Tabanan. Ia pernah menjabat empat periode sebagai anggota DPRD Tabanan serta Wakil Bupati Tabanan periode 2019-2024. Pengalaman tersebut dinilai menjadi modal kuat dalam menakhodai PSI Tabanan ke depan.
Edi Wirawaan merupakan sosok politikus tangguh berjuang turut membesarkan PDIP. Namun, ditengah jalan, Edi Wirawan dibuang oleh PDIP, dipungut oleh PSI.
Kepercayaan kepada Edi Wirawan untuk memimpin PSI Tabanan tertuang dalam Surat Keputusan DPP PSI Nomor: 789/SK/DPP/2025 tentang pencabutan SK Nomor: 089/SK/DPP/2020 serta pengangkatan kepengurusan baru. Penunjukan ini sekaligus menandai babak baru pergerakan PSI di Tabanan.
Edi Wirawan yang dikenal memiliki basis simpatisan loyal dan kuat optimistis PSI Tabanan akan mengalami peningkatan signifikan. Ia meyakini kehadirannya mampu meramaikan dan mengubah peta politik Tabanan yang selama ini didominasi PDIP.
“Partai PSI, Partai dengan simbol Gadjah, karakter lembut dan kuat, mengajak kaum muda menjadi garda terdepan dalam pembangunan Tabanan,” kata Edi Wirawan.
Edi Wirawan juga menegaskan, PSI akan mengedepankan keterbukaan, nilai moral politik dan spiritual, integritas, serta moralitas dalam setiap gerak langkah perjuangan politik.
“Ayo !! kita support serta dukung program Pemerintahan Kabupaten Tabanan yang memihak kepada kepentingan masyarakat luas, demi kesejahteraan dan kemajuan Tabanan, namun jangan ragu dan sungkan kita kritisi program-program pemerintah kabupaten Tabanan yang kurang berpihak kepada kepentingan rakyat,” ujarnya.
Lebih lanjut, Edi Wirawan menyampaikan bahwa PSI hadir untuk mendorong pembangunan yang terintegrasi dan berpihak kepada rakyat, dengan tetap membuka ruang sinergi bersama Pemerintah Kabupaten Tabanan.
Tak hanya itu, komposisi kepengurusan PSI Tabanan juga disebut mencerminkan semangat regenerasi. Sekitar 50 persen kepengurusan diisi generasi muda, sementara 30 persen diisi perempuan.
“PSI ( Partai Solidaritas Indonesia)Tbk, Kabupaten Tabanan, masa kepengurusan 2025-2030, diisi wajah baru yang kompeten, memiliki kreteria dan leadership yang akuntabel di 10 Kecamatan se-Kabupaten Tabanan,” terangnya.
Ia optimistis kepengurusan baru di tingkat PAC pada 10 kecamatan mampu bekerja penuh dedikasi dan tanggung jawab.
Sementara itu, Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep menyebut Bali sebagai salah satu basis kuat PSI secara nasional. “Bali merupakan kandang PSI tersolit, kekuatan baru kandang gajah urutan ke tiga setelah Kaltim dan Jakarta,” paparnya.
Kaesang juga memberikan apresiasi kepada Ketua DPW PSI Bali, Wayan Suyasa, atas capaian kinerja yang membawa PSI Bali menempati peringkat tiga terbaik secara nasional.
Ia menegaskan Bali menjadi prioritas utama PSI ke depan dengan target menembus empat besar kekuatan politik nasional. (red).
PSI Tabanan, Edi Wirawan, Pelantikan PSI Bali, Kaesang Pangarep, Politik Tabanan