Example 728x250
BeritaJabarNasionalTerkini

NFA Bersama Organisasi Penggiat Anti Food Waste Salurkan Donasi Pangan 

225
×

NFA Bersama Organisasi Penggiat Anti Food Waste Salurkan Donasi Pangan 

Sebarkan artikel ini
IMG 20230121 025745

AnalisNews.co.id, CIANJUR – Gerakan Selamatkan Pangan untuk mengurangi food waste guna menekan tingkat rawan pangan dan gizi terus bergulir. Badan Pangan Nasional/National Food Agency (NFA) bersama FoodCycle Indonesia (FCI) menyalurkan donasi pangan untuk korban gempa pada Kamis (19/01/2023) di Kampung Ciherang Desa Ciputri, Cianjur, Jawa Barat.

Kepala Desa Ciputri Nia Novi Hertini mengungkapkan terima kasih atas donasi pangan yang diterimanya. “Kami ucapkan terima kasih bantuan donasi pangan ini, pastinya bantuan ini sangat bermanfaat bagi kami. Dan ke depan nya masih bisa bergulir.

Nia mengatakan bantuan yang diberikan dapat memberikan manfaat bagi kami yang saat ini masih berjibaku dengan pasca bencana. Semoga kami lebih sabar menghadapi dan menjadikan ini sebagai pelajaran dan ke depan lebih baik lagi” ujarnya.

Donasi pangan ini merupakan bantuan lanjutan yang diinisiasi NFA bersama para mitra strategis terkait. Sejak gempa Cianjur, tercatat NFA telah menyalurkan donasi pangan sebanyak empat tahap dan mendistribusikannya melalui mobil logistik pangan.

Desember 2022 NFA telah menginisiasi 3 (tiga) unit mobil logistik pangan dan 1 (satu) mobil food truck untuk mengumpulkan pangan yang berpotensi food waste dan menyalurkannya kepada masyarakat yang membutuhkan.

Inisiasi ini merupakan tindak lanjut komitmen kerja sama “Gerakan Pencegahan Food Waste dalam Rangka Kewaspadaan Pangan dan Gizi” antara NFA dengan 9 asosiasi dan lembaga penggiat pencegahan food waste

Deputi Bidang Kerawanan Pangan dan Gizi NFA Nyoto Suwignyo yang hadir dalam penyerahan donasi tersebut mengatakan, langkah aksi ini merupakan bentuk kepedulian dan dukungan dalam upaya pemulihan pasca gempa bagi masyarakat yang menjadi korban gempa Cianjur.

“Hari ini kita bersama Food Cycle Indonesia menyalurkan bantuan pangan untuk korban bencana alam di Cianjur. Sumber bantuan adalah kolaborasi dengan Foodcycle. Dalam mendukung kebutuhan masyarakat yang masih dalam pemulihan pasca gempa bumi.” ujar Nyoto.

Lebih lanjut Nyoto menjelaskan, “Ini gerakan yang terus menerus kita lakukan, kami berharap donasi pangan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat terdampak bencana sehingga dapat memenuhi kebutuhan pangan mereka.” tambahnya.

IMG 20230121 025719

Dalam kesempatan yang sama, Founder FCI Astrid Paramita mengungkapkan, dalam pengumpulan dan pendistribusian donasi pangan ini merupakan hasil kolaborasi berbagai pihak,

“Kami menampung donasi pangan dari berbagai pihak yang memberikan bantuan, dan menyalurkan ke yang membutuhkan sebagai bentuk komitmen dan kepedulian kita kepada masyarakat.

Astrid mengatakan, donasi pangan seperti ini masih dibutuhkan oleh para penyintas bencana selama pemulihan di satu hingga tiga bulan pasca bencana.

Untuk itu FCI berkomitmen menyalurkan bantuan secara rutin melalui relawan-relawan dan organisasi lokal agar dapat tersalur dengan cepat dan tepat.” terangnya.

Astrid juga menjelaskan, total donasi pangan yang diberikan dalam kesempatan itu sebanyak 1,5 ton berupa 200 paket pangan untuk 200 KK. Paket donasi pangan per KK terdiri dari: beras 5 Kg, gula 500 gram, minyak goreng 1 liter, garam 500 gram, sarden 425 gr (2 kaleng), saus sambal 135 ml, dan kecap manis 135 ml.

Astrid mengungkapkan apresiasi atas kolaborasi dengan NFA yang memfasilitasi pendistribusian pangan melalui mobil logistik pangan.

Kepala NFA Arief Prasetyo Adi mengatakan, pemanfaatan mobil logistik pangan untuk donasi pangan akan terus dilakukan dalam rangka gerakan selamatkan pangan.

“Kita support penuh kegiatan pemanfaatan mobil logistik pangan ini sebagaimana menjadi komitmen kita bersama stakeholder terkait dalam menekan food waste dan menurunkan rawan pangan dan gizi,” ujar Arief saat melepas keberangkatan mobil logistik pangan di bilangan Cipete, Jakarta Selatan, Selasa (10/01/2023).

Sementara itu, Kepala Desa Ciputri Nia Novi Hertini mengungkapkan terima kasih atas donasi pangan yang diterimanya. “Kami ucapkan terima kasih bantuan donasi pangan ini, pastinya bantuan ini sangat bermanfaat bagi kami. Dan ke depan nya masih bisa bergulir. Dan apa yang diberikan bermanfaat bagi kami yang saat ini masih berjibaku pasca bencana. Semoga kami lebih sabar menghadapi dan menjadikan ini sebagai pelajaran dan ke depan lebih baik lagi” ujarnya.

( Shanty Rd )