Example 728x250
BeritaHukumNasionalSumselTerkini

Kanit Binmas Tanjung Raja Menjadi Pembina Upacara Bendera di SMAN1 Tanjung Raja

1165
×

Kanit Binmas Tanjung Raja Menjadi Pembina Upacara Bendera di SMAN1 Tanjung Raja

Sebarkan artikel ini
20230206 171228u

OGAN ILIR, Analisnews.co.id – Kapolsek Tanjung Raja diwakili Kanit Binmas Polsek Tanjung Raja Aiptu Dedi Harsanto bertindak sebagai Pembina Upacara bendera merah putih di SMA Negeri 1 Tanjung Raja. (06/02/2023) pukul 07.30 Wib.

Upacara yang dilaksanakan tersebut merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap hari Senin diikuti seluruh guru, karyawan dan siswa dengan tujuan untuk menanamkan displin sejak dini dan penyampaian informasi kepada siswa.

Dalam amanatnya Kapolsek Tanjung Raja AKP Halim Kesumo melalui Kanit Binmas Aiptu Dedi Harsono menyampaikan, kenakalan remaja mungkin saat ini sudah tidak asing lagi kita dengar, banyak remaja yang tidak memikirkan dampak negatif dari perbuatan mereka tersebut. Biasanya banyak sekali faktor-faktor yang mempengaruhi sehingga mereka bisa berbuat semau mereka, meskipun mereka tahu apa yang mereka perbuat itu salah.

“Kasih sayang dan perhatian orang tua sangat dibutuhkan oleh anak-anaknya. Dan khususnya untuk para siswa harus mempunyai kesadaran sendiri, bahwa terjerumus dalam pergaulan bebas akan membuat masa depan suram, tingkatkan iman agar tidak gampang tergoda oleh prilaku buruk, hindari sebisa mungkin perilaku-perilaku buruk, raih cita-cita setinggi mungkin, berikan bukti dan kebahagiaan kepada orang tua bahwa kalian mampu menjadi orang yang berhasil, berahlak mulia dan mampu menjadi inspirasi orang lain.