Lampung

Balai Diklat Koprasi UMKM Propinsi Lampung Berikan Latihan Vocasional Bidang Olahan Makanan

230
×

Balai Diklat Koprasi UMKM Propinsi Lampung Berikan Latihan Vocasional Bidang Olahan Makanan

Sebarkan artikel ini
IMG20230315103551 1 scaled

Analisnews.co.id– Tulang Bawang Barat– Balai pendidikan dan pelatihan (diklat), dinas koprasi dan UMKM propinsi Lampung, memberikan pelatihan vocasional bidang olahan makanan bagi UMK. Serta peningkatan kapasitas koprasi, usaha kecil dan menengah (PK2UMK). Kegiatan pendidikan dan pelatihan perkoprasian bagi koprasi. Dinas koprasi usaha kecil dan menegah propinsi Lampung yang berlangsung selama 4 hari yaitu pada 15 s.d 18 Maret 2023.

IMG20230315103920 scaled

Hari pertama dimulainya kegiatan tersebut yaitu pada Rabu, 15/03/2023. Acara diklat yang dipusatkan di wisma asri tiyuh Tirta Kencana itu, diikuti puluhan peserta dari berbagai pelaku UMKM se-kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba).

Saat dilokasi dijelaskan kepala balai pelatihan dan pendidikan UMK propinsi Lampung, Harry Herdjuno mengatakan pihaknya melakukan diklat kepada para pelaku usaha UMK se-Tubaba. Tujuanya adalah untuk memberikan pendidikan dan latihan. Memberikan pencerahan dan motivasi pada para pelaku UMK, agar dapat meningkatkan mutu kwalitas produksi serta dapat melakukan pemasaran.

Selain Harry dan peserta diklat pelaku UMK, hadir pula pada acara tersebut Nahkoda mewakili pj bupati Tubaba Zaidirina, pihak komprindag tubaba Furqon Nur, dan pihak dinas komprindag propinsi Lampung.

Dirinya berharap, para pelaku UMK dapat memanfaatkan teknologi diera digital seperti saat ini, termasuk digital marketing. Bagiamana caranya para pelaku untuk dapat memasarkan produk olahanya tidak hanya secara manual, tapi dapat mengunakan digital marketing agar pemasaran produk dapat terjual.

(ERWANSYAH)