Kapolsek Kapuas Murung Menjadi Irup Upacara Penurunan Bendera HUT RI ke-80 di Lapangan Bola Desa Dadahup
Suasana khidmat menyelimuti di lapangan bola Desa Dadahup Kecamatan Dadahup pada peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Republik Indonesia, Minggu (17/8/2025). Upacara penurunan bendera merah putih berlangsung penuh rasa nasionalisme, dengan Kapolsek Kapolsek Kapuas Murung Ipda Yus Ferdinanto S.Sos.,M.M. bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup).
Dalam amanatnya, Kapolsek Kapuas Murung Ipda Yus Ferdinanto, S.Sos.,M.M. menegaskan bahwa peringatan HUT RI bukan hanya sekadar seremonial tahunan, tetapi menjadi momentum penting untuk merefleksikan kembali perjuangan para pahlawan serta menumbuhkan semangat persatuan dan cinta tanah air.
“Hari ini kita diingatkan bahwa kemerdekaan yang kita nikmati adalah buah dari perjuangan dan pengorbanan para pendahulu. Tugas kita sebagai generasi penerus adalah menjaga persatuan, mengisi kemerdekaan dengan hal-hal positif, serta terus berkontribusi bagi bangsa dan daerah kita,” ucapnya.
Lebih lanjut, Kapolsek menambahkan bahwa peringatan HUT RI ke-80 ini juga menjadi pengingat pentingnya sinergi antara aparat pemerintah, TNI-Polri, dan masyarakat dalam menjaga keamanan, ketertiban, serta membangun daerah Mandor yang semakin maju.
“Kami mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga situasi yang aman dan kondusif. Dengan kebersamaan, kita bisa mewujudkan cita-cita kemerdekaan, yaitu Indonesia yang adil, makmur, dan sejahtera,” pungkasnya.(Hd)