Tamiang Layang— Untuk menciptakan situasi lalu lintas yang aman, tertib, dan kondusif pada malam hari, Satuan Lalu Lintas Polres Barito Timur – Polda Kalteng melaksanakan kegiatan Blue Light Patrol dan KRYD (Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan) di wilayah hukum Polres Bartim, Kamis malam (12/6/2025).

Patroli malam ini menyasar sejumlah titik rawan di wilayah Kecamatan Dusun Timur, termasuk Jalan Nansarunai di sekitar Ruang Terbuka Hijau dan Jalan A. Yani tepatnya di depan SDN-3 Tamiang Layang. Kegiatan difokuskan pada pencegahan aksi premanisme, balap liar, serta gangguan kamtibmas lainnya yang berpotensi mengganggu kenyamanan warga.
> “Patroli ini merupakan bagian dari upaya cipta kondisi untuk menjaga keamanan dan keselamatan lalu lintas serta mengantisipasi street crime yang bisa terjadi pada malam hari,” ujar Kasat Lantas Polres Bartim IPTU Asri Putra Bahari, S.Tr.K., S.I.K.
Selama kegiatan berlangsung, anggota Satlantas juga memberikan imbauan kepada pengguna jalan untuk tetap tertib berlalu lintas dan menghindari tindakan yang dapat membahayakan diri sendiri maupun orang lain, seperti aksi ugal-ugalan atau balap liar.
> “Kami juga menyampaikan pesan kepada masyarakat agar mendukung terwujudnya Kamseltibcarlantas yang mantap, demi menciptakan kondisi yang kondusif sehingga mendukung pemulihan ekonomi di Kabupaten Barito Timur,” tambah IPTU Asri.
Hasil dari patroli menunjukkan bahwa situasi secara umum aman dan terkendali. Tidak ditemukan adanya aksi premanisme maupun aktivitas balap liar di lokasi yang disisir.
Dengan kegiatan patroli malam seperti ini, diharapkan tingkat kesadaran masyarakat akan pentingnya keamanan dan ketertiban berlalu lintas terus meningkat, serta meminimalisir potensi gangguan kamtibmas di wilayah Barito Timur.(Joe)