
Sukamara – Personel Sat Samapta Polres Sukamara melaksanakan giat patroli harkamtibmas serta pencegahan aksi premanisme di kawasan Pasar Inpres, Jl. Cakra Adiwijaya. Kegiatan ini dilakukan untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, terutama pada area pusat aktivitas warga pada malam hari. Selasa (25/11/2025) Malam
Dalam pelaksanaan patroli tersebut, Kapolres Sukamara AKBP Abdian Berkat Ndraha, S.I.K., S.H., M.H. melalui Kasat Samapta IPTU Kardiyanto memberikan imbauan kepada personel agar tetap humanis dalam bertugas, meningkatkan kewaspadaan, serta aktif mencermati potensi kerawanan yang dapat menimbulkan gangguan kamtibmas di lingkungan pasar.
Petugas di lapangan turut memantau aktivitas masyarakat dan pedagang, memastikan tidak adanya tindakan yang meresahkan seperti pemalakan, intimidasi, atau aktivitas mencurigakan lainnya. Selain itu, personel juga menyampaikan pesan kamtibmas kepada warga agar tetap berhati-hati dan segera melapor kepada pihak kepolisian jika menemukan hal yang mengarah pada tindak kejahatan.
Kegiatan patroli ini merupakan bagian dari upaya Polres Sukamara dalam menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, khususnya di kawasan Pasar Inpres yang menjadi salah satu titik rawan keramaian. Kehadiran rutin petugas diharapkan mampu menekan aksi premanisme serta meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap keamanan lingkungan. (HMS)