
Polres Kobar – Penyaluran Bansos dari Polres Kobar yang dilakukan oleh Satbinmas Polres Kobar kepada warga masyarakat yang membutuhkan, Rabu (6/8/2025) pagi.
Kegiatan yang dipimpin oleh Kanitbintibsos Satbinmas Polres Kobar Aiptu Ronniyansyah bersama personel Satbinmas tersebut dilaksanakan dibeberapa tempat, antara lain di Jl. A. Yani Kel. Baru Kec. Arut Selatan Kab. Kobar.
Bansos yang berupa paket sembako sebanyak 5 paket yang disalurkan kepada warga masyarakat merupakan program rutin yang dilaksanakan oleh Polres Kobar dalam rangka Cooling System.
Penyaluran Bansos yang rutin dilaksanakan tersebut merupakan salah satu bentuk empati dari Polres Kobar kepada warga masyarakat yang kurang mampu dan harapanya dapat sedikit meringankan beban hidup warga masyarakat. (tgn)