23
Januari
2026
Jumat - : WIB

Perkuat Kepedulian Sosial, Satpolair Polres Pulang Pisau Salurkan Bantuan Jumat Berkah

anangfauzi
anangfauzi
Januari 23, 2026 1:34 pm pada KALTENG, TERKINI
Gemini Generated Image f2ax9f2ax9f2ax9f

Pulang Pisau – Sebagai wujud kepedulian sosial Polri kepada masyarakat, khususnya warga pesisir dan nelayan, personel Satuan Polisi Air (Satpolair) Polres Pulang Pisau melaksanakan kegiatan berbagi rezeki melalui program Jumat Berkah, pada Jumat (23/01/2026).

Kegiatan tersebut dilaksanakan di perairan Sungai Kahayan, Kelurahan Kelawa dan Kelurahan Pulang Pisau. Personel Satpolair yang terlibat dalam kegiatan ini di antaranya BRIPKA Alamsyah, BRIPKA Andi Bayur, dan BRIPKA Rasito. Dalam kegiatan tersebut, Satpolair menyalurkan bantuan sosial berupa paket sembako kepada masyarakat yang membutuhkan, khususnya para nelayan.

Kapolres Pulang Pisau AKBP Iqbal Sengaji, S.I.K., M.Si., melalui Kasat Polair Polres Pulang Pisau AKP Widodo, S.E., menyampaikan bahwa kegiatan Jumat Berkah ini merupakan bentuk nyata kepedulian Polri terhadap kebutuhan masyarakat.

“Bantuan ini adalah wujud kepedulian kami kepada warga yang membutuhkan. Tidak hanya menjaga keamanan perairan, Satpolair Polres Pulang Pisau juga hadir untuk membantu meringankan beban masyarakat serta memperkuat semangat gotong royong dan kebersamaan. Kami ingin masyarakat merasakan bahwa Polri selalu hadir untuk mereka,” ujar AKP Widodo.

Ia menambahkan bahwa bantuan sosial yang diberikan diharapkan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat serta mempererat hubungan antara Polri dan warga. Masyarakat penerima bantuan pun menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih atas kepedulian Satpolair melalui program Jumat Berkah tersebut.

Melalui kegiatan ini, Satpolair Polres Pulang Pisau berharap program Jumat Berkah dapat terus berlanjut sebagai sarana untuk memperkuat kepedulian sosial, menghadirkan rasa aman, nyaman, serta menumbuhkan solidaritas di tengah masyarakat. (Humasrespulpis)

Disalin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

@Analisnews.co.id
MENU