Polres Kobar- Kehadiran polisi dalam program Jumat Curhat di Masjid Sunan Giri Jl. P. Diponegoro Kel. Sidorejo Kec. Arsel Kab. Kobar mendapat apresiasi dari jamaah. Mereka merasa lebih dekat dengan aparat penegak hukum.
Imam masjid menyampaikan rasa terima kasih karena Polisi bersedia mendengar aspirasi masyarakat langsung di tempat ibadah. Hal ini menurutnya meningkatkan rasa aman.
Jamaah juga antusias berdiskusi mengenai persoalan sehari-hari, mulai dari keamanan lingkungan hingga kebutuhan layanan cepat saat terjadi gangguan.
Kapolres Kobar AKBP Theodorus Priyo Santosa, S.I.K. melalui KBO Satbinmas Iptu Robi Darmono menegaskan keterbukaan menerima masukan warga untuk memperbaiki pelayanan. “Kami ingin masyarakat percaya Polisi selalu hadir”, Jumat (5/9/2025).
Dengan silaturahmi seperti ini, kepercayaan publik terhadap aparat diharapkan terus meningkat demi terciptanya situasi yang kondusif di Kab. Kotawaringin Barat. (tgn)