13
Januari
2026
Selasa - : WIB

Polres Sukamara Intensifkan Patroli Malam ke Area Perbankan untuk Persempit Ruang Gerak Pelaku Kejahatan

anangfauzi
Juli 30, 2025 6:48 am pada KALTENG

Sukamara – Dalam rangka menciptakan kondisi kamtibmas yang aman dan kondusif di malam hari, Polres Sukamara mengintensifkan patroli malam ke sejumlah kantor perbankan dan titik-titik mesin ATM di wilayah kota. Langkah ini merupakan bentuk nyata kehadiran Polri dalam mengantisipasi kejahatan yang menyasar sektor finansial, Selasa (29/07/2025) malam.

Sasaran patroli difokuskan pada bank-bank yang memiliki aktivitas layanan 24 jam maupun ATM yang berada di lokasi strategis dan memiliki tingkat kerawanan tinggi. Dalam pelaksanaan patroli, personel menyisir area parkir, pintu masuk bank, serta area sekeliling mesin ATM untuk memastikan tidak terdapat hal-hal mencurigakan ataupun potensi tindakan kriminal.

Kapolres Sukamara AKBP Abdian Berkat Ndraha, S.I.K., S.H., M.H., menjelaskan bahwa kejahatan di sektor perbankan kerap kali terjadi secara tiba-tiba dan memanfaatkan situasi sepi serta minimnya pengawasan. Oleh sebab itu, patroli malam secara rutin di area perbankan menjadi strategi penting dalam mempersempit ruang gerak pelaku kejahatan.

“Patroli ini bukan hanya sebatas rutinitas, tetapi juga upaya pencegahan aktif. Kita tidak ingin menunggu kejadian, namun berusaha memastikan situasi tetap aman dengan kehadiran langsung di lokasi-lokasi rawan seperti bank dan ATM,” ujar Kapolres.

Selain itu, personel di lapangan turut menjalin komunikasi dengan petugas satuan pengamanan (Satpam) yang berjaga malam di bank. Mereka diberikan arahan untuk selalu sigap, menjaga kewaspadaan, serta segera menghubungi pihak kepolisian apabila terjadi sesuatu yang mencurigakan. Upaya ini juga dilakukan untuk memperkuat koordinasi antarsektor dalam menjaga keamanan.

Petugas turut mengimbau masyarakat yang sedang bertransaksi atau berada di sekitar ATM untuk tetap berhati-hati, tidak menunjukkan uang dalam jumlah besar secara terbuka, dan menghindari penggunaan ATM di lokasi yang minim penerangan saat larut malam. Kegiatan ini menunjukkan bahwa perlindungan terhadap warga dilakukan secara menyeluruh hingga ke sektor vital seperti perbankan.

Polres Sukamara akan terus melaksanakan patroli malam ke berbagai titik strategis secara berkala. Melalui pendekatan preventif dan peningkatan visibilitas aparat di lapangan, diharapkan kepercayaan masyarakat terhadap keamanan wilayah dapat terus meningkat, serta tindak kriminalitas bisa dicegah secara maksimal. (HMS)

Disalin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

@Analisnews.co.id
MENU