Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Polres Kapuas bersama TNI dan organisasi masyarakat (Ormas) melaksanakan Patroli Gabungan Operasi Aman Nusa I Telabang 2025 pada Minggu (07/09/2025) pukul 09.30 WIB.
Kegiatan patroli tersebut dipimpin oleh Katim 2 Ops Aman Nusa I Telabang 2025 IPTU Anton Susmiyanto dengan melibatkan personel gabungan, antara lain Personel Kodim 1011/KLK sebanyak 2 orang, Personel Tim 2 Ops Aman Nusa I Telabang 2025 sebanyak 10 orang, Perwakilan Ormas Gerdayak 1 orang, dan Perwakilan Ormas Perpedayak 1 orang.
Adapun rute patroli dimulai dari Mako Polres Kapuas, dilanjutkan ke Mako Kodim 1011/KLK, Kantor Bupati Kapuas, Bank Kalteng Cabang Kapuas, Rujab Bupati Kapuas, Kantor DPRD Kapuas, hingga Rumah Jabatan Ketua DPRD Kapuas, kemudian kembali ke Mako Polres Kapuas.
Kegiatan Patroli Gabungan ini dilaksanakan secara sinergis guna menciptakan rasa aman di tengah masyarakat serta mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas. Melalui kegiatan ini, TNI, Polri, dan Ormas di Kabupaten Kapuas menunjukkan komitmen bersama dalam mendukung keberlangsungan Operasi Aman Nusa I Telabang 2025.