
Sukamara – Polres Sukamara melaksanakan Upacara Hari Kesadaran Nasional yang berlangsung di Lapangan Satria Surya Mandala Polres Sukamara. Upacara ini digelar sebagai wujud pembinaan tradisi serta sarana meningkatkan semangat pengabdian dan kedisiplinan personel dalam menjalankan tugas kepolisian, Senin (19/01/2026) Pagi.
Upacara tersebut diikuti oleh Kapolres Sukamara AKBP Abdian Berkat Ndraha, S.I.K., S.H., M.H., para Pejabat Utama Polres Sukamara, Perwira Polres Sukamara, serta seluruh personel Polres Sukamara. Kehadiran para peserta upacara mencerminkan komitmen bersama dalam menjaga soliditas dan profesionalisme di lingkungan Polres Sukamara.
Upacara Hari Kesadaran Nasional ini dipimpin langsung oleh Kapolres Sukamara selaku Inspektur Upacara. Dalam amanatnya, Kapolres menyampaikan bahwa upacara ini bukan sekadar kegiatan seremonial, melainkan memiliki makna penting sebagai sarana introspeksi, evaluasi, serta penguatan kembali komitmen sebagai insan Bhayangkara dalam menjalankan tugas sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat.
Lebih lanjut disampaikan bahwa tantangan tugas Polri ke depan semakin kompleks seiring perkembangan situasi dan dinamika masyarakat. Tuntutan publik terhadap kinerja Polri juga semakin tinggi, baik dari sisi profesionalisme, transparansi, maupun akuntabilitas. Oleh karena itu, Kapolres menekankan kepada seluruh personel Polres Sukamara agar terus meningkatkan kualitas sumber daya manusia, memperkuat kemampuan teknis kepolisian, serta membangun sikap mental dan moral yang kuat dalam setiap pelaksanaan tugas.
Selain itu, Kapolres juga mengingatkan seluruh personel untuk senantiasa menjaga sikap dan perilaku, baik saat berdinas maupun di luar kedinasan, dengan menghindari segala bentuk pelanggaran disiplin, pelanggaran kode etik, maupun perbuatan tercela yang dapat mencederai nama baik institusi Polri. Setiap anggota Polri diharapkan mampu menjadi teladan yang baik di lingkungan keluarga, masyarakat, dan tempat tugas, karena Polri merupakan panutan di tengah masyarakat. (HMS)